Subscribe Us

Rofiana SD Negeri Pungkuran by Rofiana Rofiana

Eksotisnya Selopamioro Adventure Park



Lagi-lagi Bantul sebagai salah satu kabupaten di DIY kembali mencuri perhatian  traveller. Pasalnya Bantul menawarkan destinasi alam yang mampu membuat berdecak kagum. Kehadiran Selopamioro Adventure Park atau disingkat dengan SPARK mampu menarik kunjungan wisatawan. Mengapa tidak? Pasalnya destinasi wisata alam yang terletak di Selopamioro, Imogiri, Bantul ini menyuguhkan pemandangan aliran Sungai Oya yang jernih dengan warna hijau memukau yang dikelilingi perbukitan cantik nan eksotis yang semakin sedap dipandang mata. 

Bagi Anda yang menyukai tantangan, dan ingin memacu adrenalin sangatlah pas berkunjung ditempat ini. Anda bisa berpetulang susur sungai dengan naik perahu karet dan kano. Tarif untuk naik keduanya pun relatif murah. Perahu karet dengan kapasitas maksimal 8 orang dibandrol hanya dengan Rp 5000,00 per orang. Sama dengan tarif ketika naik kano juga Rp 5000,00. Hanya saja kano hanya berkapasitas 4 orang. Jika Anda mengungunkan dengan pemandu karena belum hafal medan cukup menambah Rp 10.000,00. Relatih murah bukan? Anda bisa dengan puas mengelilingi Sungai Oya. Rasakan dan nikmati sensasi indah lukisan alami perbukitan nan cantik dan eksotis. Rasakan juga segar serta jernihnya aliran Sungai Oya yang berwarna kehijauan. Anda disarankan berkunjung saat musim kemarau tiba. Saat musim penghujan air cenderung keruh. 



Jika Anda lelah menyusuri sungai Anda dapat duduk bersantai sejenak di hamparan batu kali yang berwarna putih menawan. Sembari memanjakan mata Anda dengan menikmati eloknya perbukitan yang menjulang tinggi dengan gagah. Jangan lupa untuk mengabadikan momen keren dengan spot foto yang eksotis. 

Kawasan wisata ini masih tergolong cukup baru yang berdiri sekitar tahun 2018. Untuk tiket masuk Anda hanya perlu menyiapkan beberapa rupiah saja untuk parkir kendaraan, karena belum ada tiket masuk. Jika Anda merasa lapar setelah melalukan susur sungai jangan khawatir, warung makanan sudah berjejer rapi siap melayani selera Anda. Bagi Anda yang ingin semakin memacu adrenalin tidak jauh dari lokasi susur sungai ini terdpat kafe  sederhana untuk Anda yang mencari tempat nongkrong dan ngopi. Berada di tebing di bawah pepohonan jati, kafe ini menyuguhkan  konsep terbuka. Anda bisa santai sejenak sambil menikmati landscape indah perbukitan di depan mata.  

Nahh...Anda penasaran bukan? Agendakan ke sana yukk!!


#100katabercerita #AISEIWritingChallenge

#hangout #jalan-jalan #eksploreJogja

#Day6NovAISEIWritingChallenge

Posting Komentar

10 Komentar