Untuk melepas penat setelah beraktivitas dapat kita lakukan dengan mengunjungi tempat-tampat asyik yang menyuguhkan suasana yang berbeda. Tidak harus pergi ke tempat yang jauh untuk mewujudkannya. Kita bisa pergi ke tempat yang dekat dengan kita. Seperti yang kami lakukan belum lama ini mengunjungi Embung Potorono yang terbilang dekat dengan sekolah kami. Hanya memerlukan waktu tidak lebih 15 menit kami sampai di lokasi.
Embung Potorono merupakan salah satu Embung yang terletak di Kabupaten Bantul. Tempat ini dapat dijadikan alternatif tempat bersantai dan melepas penat. Embung ini terbilang cukup luas. Di dalam embung terisi air dengan volume cukup banyak. Dengan dikelilingi konblok dan pagar pembatas, embung ini terlihat lebih cantik dan rapi. Pada sore tempat ini terbilang ramai pengunjung. Jika pada akhir pekan baik pagi maupun sore akan ramai pengunjung dan menjadi tempat tujuan penggowes. Pengunjung dapat leluasa berselfi, jogging, memberi makan ikan, menaiki wahana air (perahu dan kano) atau sekedar berduduk santai menikmati senja di sudut embung.
Fasilitas yang ada ditempat ini juga terbilang memadai seperti wahana air, toilett, istana balon, kuliner, serta gazebo sebagai tempat berduduk santai menikmati kuliner maupun menikmati penorama indah di sudut embung ini. Untuk kuliner sendiri menawarkan menu yang cukup lengkap yang dapat Anda pilih sesuai selera perut dan kantong Anda.
#100katabercerita #AISEIWritingChallenge
#jalan-jalan #hangout #eksploreJogja
#Day14NovAISEIWritingChallenge
2 Komentar
Wih asik betul Mba Rofi bisa jalan-jalan ksanaa...Di Jogja banyak ya tempat2 kerennyaa
BalasHapusIya Mba Dea...buanyakkk...seperti tak ada habisnya....
Hapus