Sosis Kenal Rumbel 11
“WA Group dan Video Call Sarana Sosis Kenal Rumbel”
Tak ada rotan akarpun jadi. Tak hanya luring daringpun
jadi. Itulah strategi yang saya gunakan untuk
melengkapi Sosis Kenal Rumbel yang saya lakukan. Tidak hanya melalui pendekatan
personal maupun pertemuan luring secara berkelompok, kegiatan berbagi dan
berkolaborasi bersama Rumah Belajar yang saya lakukan juga dengan cara daring.
Cara daring ini saya lakukan dengan mensosialisasikan portal Rumah Belajar
melalui group-group WA yang saya ikuti. Saya bagikan informasi tentang portal Rumah
Belajar dan juga link-link fitur-fitur rumah belajar yang langsung yang bisa
diakses. Saya berharap meskipun hanya berbagi melalui group WA teman-teman bisa
ikut mengunduh aplikasi Rumbel.
Selain dengan berbagi melalui group WA, pendekatan personal
secara online juga saya lakukan. Saya melakukan panggilan video call melalui aplikasi
WA. Saya ajak teman-teman untuk menginstal aplikasi Rumah Belajar di gawai. Alhamdulillah…beberapa
teman segera merespon dan ikut mendownload aplikasi
Indahnya berbagi dan berkolaborasi.
Semangat berbagi agar tak mengendap di diri sendiri !
#pembatik
#pemabtiklevel4
#pusdatin
#rumahbelajar
#dutarumahbelajar
#isnpirasiJogjaistimewa
0 Komentar